Ketua Cabang 4 Korcab XIII DJA II, Sambut Kunker Ketua CBS Jalasenastri Seskoal

Banjarmasin, 7 Juni 2022 – PW: Ketua CBS (Cabang Berdiri Sendiri) Jalasenastri Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal) Ny. Nita Tunggul Suropati berserta pengurus CBS Jalasenastri Seskoal melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) dan bakti sosial di Markas Komando Lanal Banjarmasin.

Setiba di VIP Room Pemda Kalsel, rombongan langsung disambut oleh Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M.Tr. Hanla dan Perwira Stafnya serta Ketua Cabang 4 Korcab XIII Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II Ny. Farrah Herbiyantoko dan pengurus Jalasenastri Lanal Banjarmasin.

Dihari pertama kegiatan rombongan menuju daerah Martapura meninjau pasar tradisional batuah dan melaksanakan bakti sosial di masjid Agung Al-Karomah, selanjutnya bergerak ke Lanal Banjarmasin tinjau Mushalla At-taubah sekaligus melaksanakan bakti sosial.

Dihari kedua rombongan menuju pasar terapung Lokbaintan yang merupakan salah satu destinasi wisata Kota Seribu Sungai Banjarmasin dengan menyusuri sungai menggunakan perahu klotok, dilokasi ini unik dan sensasi menarik karena rombongan langsung disambut atraksi sambil berpantun para acil-acil pedagang menggunakan jukung. Selain daripada itu rombongan juga menyambangi tempat-tempat wisata dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) lokal diantaranya pengrajin kain sasirangan dan tikar lampit rotan.

Dikesempatannya, Ny. Nita Tunggul Suropati mengatakan UMKM memiliki peranan sangat penting dalam menunjang perekonomian nasional karena sektor UMKM paling banyak menyerap lapangan kerja dan relatif tahan terhadap krisis ekonomi. Hal demikian juga bisa dilakukan oleh Jalasenastri Lanal Banjarmasin dengan menciptakan karya-karyanya yang bermanfaat bagi masyarakat.

Keberadaan sejumlah tempat wisata juga perlu dukungan seluruh elemen masyarakat, tak terkecuali para wisatawan untuk ikut berpartisipasi agar semakin maju, menarik dan berkembang. Dengan begitu, maka produk-produk kreatif milik para ekonomi lokal UMKM di Banjarmasin akan punya daya saing dan patut dibanggakan., terang ketua CBS.

Sementara itu, Ketua Cabang 4 Korcab XIII DJA II menyampaikan banyak terima kasih atas kunjungan ketua CBS Jalasenastri Seskoal dan pengurusnya di Lanal Banjarmasin untuk bertatap muka sekaligus bersilaturahmi. Dengan segala bimbingan yang diberikannya, semoga Jalasenastri Lanal Banjarmasin kedepannya lebih dapat berkarya, lebih maju dan eksis sesuai yang diharapkan., ungkap Ny. Farrah Herbiyantoko.

Selama pelaksanaan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat guna menghentikan laju pertumbuhan dan memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19.

Related posts