Pulang Pisau – PW: Bhabinkamtibmas Desa Bahaur Hilir Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, rutin melaksanakan pengecekan ketersediaan minyak goreng di warung maupun di toko yang berada di wilayah Kecamatan Kahayan Kuala Kabupaten Pulang Pisau, Selasa (31/05/2022) Pagi.
Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono., S.I.K melalui Kapolsek Kahayan Kuala Ibnu Khaldun, S.H, menyampaikan seperti yang kita ketahui beberapa waktu yang lalu terjadi kelangkaan minyak goreng yang merupakan kebutuhan utama dan ini banyak dikeluhkan oleh masyarakat terutama ibu ibu rumah tangga. Akibat dari kelangkaan tersebut menyebabkan saat ini harga eceran minyak goreng lumayan mahal, untuk itu menjelang bulan Ramadhan guna memastikan tersedianya minyak goreng saya memerintahkan para bhabinkamtibamas untuk secara rutin melakukan pengecekan ketersediaan dan harga minyak goreng di toko toko pedagang di desa binaanya masing masing.
Oleh karena itu Bhabinkamtibmas penyampaian menerapkan perintah tersebut dengan aktif melakukan pengecekan harga bahan sembako dan juga mengantisipasi adanya kelangkaan minyak goreng di sejumlah toko sembako yang berada di wilayah binaannya.
Bhabinkamtibmas menyampaikan akan menindak secara tegas semua pihak yang melanggar aturan dan melakukan penyimpangan dalam distribusi minyak goreng. Selain pedagang beberapa distributor besar juga rutin dilakukan pengecekan.