(Kupang), PW: Guna meningkatkan soliditas dan silaturahmi, segenap Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII laksanakan halal bihalal dan Jam Komandan Yonmarhanlan VII yang di pimpin langsung oleh Danyonmarhanlan VII Mayor Marinir Wira Dharma S. Lumban Gaol. di Ruang Serba Guna Mess Kompi Mako Yonmarhanlan VII Komplek TNI AL Osmok Kota Kupang Prov Nusa Tenggara Timur. Senin,(23/06/2022).
Selain halal bihalal kegiatan Kegiatan jam komandan yang dilaksanakan secara rutin ini, diikuti oleh seluruh prajurit Yonmarhanlan VII, sebagai bentuk dari pembinaan personil, serta evaluasi program kerja dalam satu bulan, sehingga visi dan misi Danyonmarhanlan VII dalam membina satuan dapat berjalan secara berkesinambungan selain itu kegiatan ini, merupakan media untuk bersilaturahmi Komandan dengan prajurit guna menjaga kekompakan dan soliditas satuan Yonmarhanlan VII.
Dalam arahannya Yonmarhanlan VII menyampaikan kepada prajurit agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan yang maha esa, agar terhindar dari pemikiran tidak baik yang dapat membawa diri prajurit kedalam suatu pelanggaran disiplin, selain itu para prajurit agar menjaga kehormatan diri sebagai prajurit Korps Marinir, hal ini sesuai yang tertulis dalam Sapta marga, sumpah prajurit dan delapan wajib TNI.
lebih lanjut dalam arahannya, saat ini perlu adanya peningkatan pola pembinaan mental bagi prajurit Yonmarhanlan VII, dimana pembinaan mental ini memiliki banyak aspek meliputi Bintal Rohani, Bintal Kejuangan, Bintal Ideologi dan Bintal Phisikologis, dimana kegiatan tersebut akan dilaksanakan secara bertahap dan berkelanjutan, sehingga moril prajurit akan senantiasa terjaga, tegasnya.