Sambut Idul Fitri 1443 H, Danlantamal XIII Bersama BRI Bagikan Paket Sembako Kepada Prajurit

TARAKAN – PW: Dalam rangka menyambut datangnya hari besar Idul Fitri 1443 H/2022 M, melalui Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) XIII, Laksamana Pertama TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Han. dan Kepala Cabang BRI Kota Tarakan, Bapak Doan Taurino Arief, Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyerahkan paket sembako kepada personel Lantamal XIII di Ruang Serbaguna Mako Lantamal XIII, Jl. Sei Ngingitan, Kelurahan Mamburungan, Kecamatan Tarakan Timur, Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Rabu (27/04/2022).

Dalam sambutannya, Kepala Cabang BRI Kota Tarakan menyampaikan bahwa BRI Cabang Kota Tarakan berterima kasih dan bersyukur karena selama ini bisa menjalin hubungan kerjasama yang baik dengan Lantamal XIII. Hal itu juga memberikan dampak baik pada kinerja pihak Bank BRI. Beliau juga menambahkan, dengan adanya pencapaian kinerja yang baik tersebut, sebagai salah satu bentuk ungkapan terima kasih, Bank BRI Tarakan melaksanakan penyerahan paket sembago kepada personel Lantamal XIII. Beliau juga berharap, semoga kegiatan ini bisa membawa manfaat dan menjadi agenda rutin kedepan.

Pada kesempatan ini, Danlantamal XIII dalam sambutannya menyampaikan, karena adanya kerjasama yang baik antara Bank BRI dengan Lantamal XIII, pihak Bank BRI menyerahkan paket sembako kepada personel Lanatamal XIII sebagai wujud rasa syukur atas hubungan baik yang telah berjalan selama ini. Beliau juga berharap semoga hubungan yang telah terjalin dapat berkembang dan lebih baik kedepan.

Kegiatan ini juga selaras dengan perintah harian pimpinan tertinggi TNI AL dalam hal ini Kepala Staf TNI AL (KASAL), Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., bahwa TNI AL harus menjalin soliditas dengan segenap komponen negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.

Related posts