MARTAPURA-PW:Program TNI -AD Manunggal Membangun Desa Ke -113 Tahun 2022 Kodim 1006/ Banjar akan segera dibuka.
Beberapa pelaksanaan pengerjaan kini sudah tampak dilaksanakan salah satunya Pra TMMD pembukaan jalan sasaran fisik hingga melakukan penempatan bagi prajurit yang akan tinggal dirumah bersama masyarakat.
Bati Bakti TNI Sterdim Banjar Peltu Gunawan mengatakan dengan penuh kekeluargaan Satgas TMMD dan masyarakat duduk bersama sambil berbincang kepada pemilik rumah yang akan ditempati Nantinya, Jum’at ( 29/4/22)
Bertujuan untuk menjaga kekompakan, kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat dan juga sebagai sarana komunikasi dalam kegiatan TMMD” Ungkap nya”
Jumlah rumah warga yang akan ditempati didua desa Banua Riam dan Artain 15 buah, anggota satgas untuk berbaur bersama masyarakat Desa.
Membiasakan kesehariannya anggota Satgas yang tinggal di rumah warga juga ikut berbaur dengan tuan rumah baik makan pagi, siang dan malam.
Pasiter Kapten Inf Pupun Punanjar, membenarkan bahwa Satgas TMMD akan ditempatkan dan tinggal bersama warga.
“TMMD itu hadir untuk membantu pemerataan pembangunan pedesaan, pelaksanaannya pun harus benar-benar langsung bersentuhan dengan masyarakat.
Kita ingin prajurit juga merasakan tinggal bersama orang tua angkat dan masyarakat agar senantiasa tercipta hubungan persaudaraan yang erat dan indah.”Imbuhnya
Syakrani ( 52 ) Ketua Rt.01/02 desa Banua Riam Kecamatan Aranio Kabupaten Banjar menuturkan bahwa warga setuju dan sangat antusias menerima kehadiran TNI didesanya.
Warga, baik perangkat desa, Tomas dan toga, Alhamdulillah semua mendukung Tentara Manunggal Membangun Desa, apalagi tidur dirumah bersama warga, sudah ada dan sudah kami siapkan. ” Pungkasnya.(red/mask95)