(Sidoarjo) PW : Dalam rangka mengimplementasikan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit Yonif 3 Marinir melaksanakan gundrill senjata Rocket Propelled Grenade-7 (RPG-7) di kelas lapangan Yonif 3 Marinir Bumi Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Kamis (14/04/2022).
Kegiatan gundrill tersebut bertujuan untuk menyegarkan kembali pengetahuan tentang teknik dan taktik dalam melaksanakan penembakan Rocket Propelled Grenade (RPG). Senjata RPG-7 memiliki jarak tembak efektifnya antar 100 sampai dengan 500 Meter dan RPG-7 mempunyai dua jenis amunisi yaitu amunisi baku antitank dan amunisi anti personil.
Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA yang diwakili Kapten Marinir Sugeng Hadi P selaku Perwira Tertua (Pater) Yonif 3 Marinir menekankan kepada para pengawak RPG-7 ini untuk betul-betul memahami karakteristik senjata tersebut termasuk juga amunisinya agar pada saat menggunakannya nanti mempunyai kepercayaan diri sehingga akurasi perkenaan terhadap sasaran semakin maksimal.