Kota Sorong, PW: Sebagai bentuk kepedulian lingkungan, Danramil 02/Sorong Barat Kodim 1802/Sorong Mayor Chb Sumardi berserta anggota melaksanakan karya bhakti pembersihan SD Yayasan An Nur terkait dampak banjir bertempat di jln Yapen No. 3 kelurahan Klasuur Kota Sorong, Rabu (22/07/2020).
Danramil 02/Sorong Barat Mayor Chb Sumardi Kegiatan ini sekaligus bentuk kepedulian TNI terhadap lingkunganya, baik di Pangkalan TNI, maupun kebersihan lingkungan desa binaan dan lingkungan pasar yang dipenuhi tumpukan sampah akibat dampak banjir beberapa hari yang lalu.
Hal ini guna meningkatkan semangat gotong-royong yang merupakan budaya dan ciri khas Bangsa Indonesia, dengan kerja bhakti semacam ini, mudah-mudahan mampu merekatkan hubungan yang harmonis antar warga dan menjalin Kemanunggalan TNI dan Rakyat.
Kegiatan ini adalah salah satu bukti nyata sekaligus penguatan paradigma kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kegiatan kerja bakti sebagai implementasi dari Binter Koramil, hal itu sudah menjadi bagian dari Tugas pokok TNI AD khususnya membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah,” tutur Danramil 02/Sorong Barat Mayor Chb Sumardi