(Surabaya) PW : Dalam rangka menindaklanjuti prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang moderenisasi material tempur (Matpur) menuju kekuatan yang siap dioperasikan, Prajurit Yonif 3 Marinir dan Dinas Kelaikan (Dislaik) Koarmada ll melaksanakan Verifikasi Pemeliharaan Menengah (Harmen) TW I 2022 di Denhar Lanmar Surabaya, Jawa Timur. Kamis (31/03/2022).
Pemeliharaan menengah kendaraan taktis TW. I TA 2022 tersebut dipimpin oleh Letkol Laut (T) Teguh dengan melaksanakan uji coba kelaikan Rantis Reo AL 8145 yang sudah diperbaiki, yaitu meliputi pengecekan kelayakan ban, kabel/lampu-lampu, rem, filter udara, filter oli Mesin, filter bahan bakar, relay stater, kampas kopling, oli mesin, oli transmisi.
Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA yang diwakili Perwira Tertua (Pater) Yonif 3 Marinir Kapten Marinir Sugeng Hadi P menyampaikan bahwa pemeriksaan serta perawatan kendaraan dinas sangat penting untuk dilaksanakan, karena kendaraan atau angkutan merupakan unsur yang penting untuk mendukung mobilitas satuan dalam melaksanakan tugas pokok baik di medan damai, medan latihan maupun medan penugasan.