(Sidoarjo) PW : Komandan Pasmar 2 (Danpasmar 2) Brigjen TNI (Mar) Suherlan mendampingi Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto dalam memberikan pengarahan kepada Prajurit Pasmar 2 di lapangan apel Brigif 2 Marinir, Kesatrian Marinir R Suhadi Gedangan Sidoarjo, Rabu (23/03/2022).
Mengawali kunjungan kerja di Surabaya, Dankormar memberikan pengarahan kepada Prajurit Pasmar 2, yang terdiri dari Prajurit Denmako, Denintel, dan Dendprov Pasmar 2 serta Brigif 2 Mar di lapangan apel Brigif 2 Marinir.
Dalam arahannya Dankormar menjelaskan tentang tugas pokok Marinir sebagai bagian dari TNI adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara.
Berkaitan dengan hal tersebut, Dankormar menyampaikan akan berupaya meningkatkan kemampuan tempur Prajurit dengan meningkatkan kesiapan personel dan material. Disamping itu, Dankormar juga menyampaikan pentingnya menjaga soliditas dan meningkatkan sinergitas TNI Polri bersama komponen bangsa lainnya sebagai perekat persatuan dan kesatuan untuk menghadapi segala ancaman dan tantangan.
Untuk itu diperlukan Prajurit profesional yang mempunyai landasan iman dan taqwa, Prajurit militan yang membangun kebanggaan dengan kemampuan bukan dengan identitas dan Prajurit pantang menyerah yang siap melaksanakan tugas dimana saja dan kapan saja, karena dirinya sadar menjadi Marinir bagian dari TNI memiliki konsekuensi yang mengikat dikarenakan tugasnya sebagai penjaga kedaulatan negara, keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap bangsa.
Seusai memberikan arahan kepada Prajurit, Dankormar melaksanakan tour facility, menyerahkan kitab suci Al Qur”an kepada takmir masjid Jannatin dan meninjau pelaksanaan pembangunan kolam renang. Turut hadir pada kesempatan tersebut, Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Purwanto Djoko Prasetyo, Dankolatmar Kolonel Marinir I Made Sukada, Danlanmar Surabaya Kolonel Marinr Idi Rizaldi, para Asisten Danpasmar 2 dan para Dankolak Pasmar 2.