(Sidoarjo), PW:Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan professional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit “Hiu Petarung” Batalyon Infanteri 3 Marinir melaksanakan latihan dayung perahu karet di Kolam Kompi Falcon Yonif 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (21/03/2022).
Kegiatan Latihan dayung perahu karet tersebut diawali dengan pemberian materi dan teknik mendayung oleh pelatih, agar dalam pelaksanaan mendayung perahu karet tetap kompak, kemudian diberikan pengetahuan cara mengatasi problem apabila perahu karet kemasukan air.
Usai penyampaian materi, dilanjutkan dengan praktek mendayung perahu karet, setiap kelompok melaksanakan mendayung mengitari kolam Kompi F Yonif 3 Marinir dengan mengaplikasikan materi yang telah diberikan oleh pelatih.
Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA yang diwakili oleh Kapten Marinir Sugeng Hadi P. selaku Perwira Tertua (Pater) Yonif 3 Marinir menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sebagai sarana untuk mengukur dan melatih kemampuan mendayung perahu karet serta meningkatkan kekompakan prajurit Yonif 3 Marinir.
“Ikuti semua Intruksi dari pelatih serta laksanakan latihan dengan sungguh-sungguh dan penuh semangat demi kejayaan Yonif 3 Marinir,” pungkasnya.