Surabaya, PW: Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Laksamana Muda TNI Denih Hendrata menyampaikan hasil Rapat Pimpinan (Rapim) TNI-Polri dan Rapim TNI AL yang diikutinya selama dua hari di Jakarta pada tanggal 1 dan 2 Maret 2022 lalu kepada jajarannya di Ruang Rapat Mako Gedung R. Soebijakto, Kesatrian AAL, Bumimoro, Surabaya, Rabu (9/3).
Hadir dalam rapat tersebut Wagub AAL Brigjen TNI (Mar) Edy Prakoso dan Seklem AAL Laksma TNI Syamsul Rizal beserta seluruh pejabat utama AAL lainnya.
Mengawali paparanya Gubernur AAL menyampaikan beberapa penekanan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono di antaranya, agar seluruh pejabat di jajarannya dalam merencanakan dan menggunakan setiap anggaran dengan perhitungan yang cermat dan masuk akal sehingga tepat sasaran, para komandan lapangan tidak ragu dalam mengambil keputusan sesuai lingkup kewenangan serta menguasai dan mematuhi hukum nasional maupun internasional.
Gubernur AAL juga menyampaikan penekanan Kasal agar segenap prajurit TNI AL dan keluarganya untuk berhati-hati dalam bermedia sosial, agar selalu mengembangkan ide dan inovasi baru yang bermanfaat serta berfikir out of the box.
Menindaklanjuti penekanan Pimpinan TNI AL tersebut, Gubernur AAL memerintahkan jajarannya agar dalam melaksanakan setiap kegiatan menyesuaikan anggaran dengan standar akuntansi pemerintah, efektivitas pengendalian intern dan kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan terkait pelaporan keuangan, tertib administrasi di dalam pelaksanaan kegiatan.
Melaksanakan proses penghapusan BMN secara optimal, melaksanakan administrasi penempatan personil di AAL secara optimal dan segera menindaklanjuti temuan Tim Wasrik internal dan eksternal.