Lumbis –PW: Anak adalah harta paling berharga dibandingkan dengan emas, perak dan lain sebagainya. Oleh sebab itu anak harus senantiasa mendapatkan penghargaan dalam banyak hal, antara lain mengenai kesehatan. Seperti yang dilakukan oleh Pos Lumbis Satgas Pamtas Yonif 623/BWU di Desa Tau Lumbis, Kecamatan Lumbis Hulu, Kaltara, Sabtu (11/7/2020).
Berawal dari ketika anak-anak mendatangi pos untuk meminta tolong kepada personel pos untuk di cek tensi.
Wadanpos Lumbis Serda Fajar Yuda selaku Bakes ( Bintara Kesehatan) lalu mengecek tensi pada anak tersebut yang bernama agung (10) merupakan pelajar yang duduk di bangku kelas 4 SD di Desa Tau Lumbis.
Setelah dilakukan cek tensi hasilnya anak tersebut dalam keadaan kondisi yang baik tidak terjangkit penyakit apapun.
Agung (11 tahun) anak yang di cek tensinya mengucapkan terima kasih pada anggota pos. “Terima kasih bapak tentara sudah tensi saya. Doa saya semoga bapak tentara sehat-sehat,” ujarnya.(Mk-95).