Bali, PW: Dihari terakhir Bulan Oktober ini, tepat pukul 09.00 Wita, 112 Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat III Angkatan ke-68, Satuan Latihan Kartika Jala Krida (Satlat KJK) 2021 bersama KRI Bima Suci menjalani Etape pelayaran terakhir, ke-13 menuju Pangkalan Surabaya setelah tiga hari berlabuh di Pelabuhan Benoa, Bali, Minggu (31/10).
.
Menurut Perwira Pelaksana Latihan KJK 2021, Letkol Laut (P) Pungki Kurniawan, M.Tr.Opsla., mengatakan, latihan pelayaran keliling Nusantara selama 99 hari di Etape-13 dari Benoa Bali menuju Surabaya ini, akan menempuh jarak sejauh 367,98 NM dan diperkirakan tiba pada tanggal 2 November 2021 mendatang.
.
Keberangkatan Satlat KJK dari Benoa ini, dilepas langsung Komandan Lanal Benoa Bali, Kolonel Laut (P) I. Komang Teguh Ardana, S.T., M.A.P., tampak hadir Kasilog KOREM 163/WSA, Dirpolair Polda Bali, Pasops Lanud Ngurah Rai, Kasatpol PP Provinsi Bali, perwakilan pejabat Forkopimda Provinsi Bali, anggota Jalasenastri dan Anggota Lanal Bali lainnya.
Sebelum bertolak kata Palaklat KJK 2021 ini, diawali apel kelengkapan seluruh ABK KRI Bima Suci, Staf latihan Kartika Jala Krida dan 112 Taruna AAL angkatan ke-68, Korps Pelaut, Teknik, Elektronika, Suplai dan Marinir di Dermaga Pelabuhan Benoa.
Usai apel kelengkapan, Komandan KRI Bima Suci, Letkol Laut (P) Waluyo, S.H., M.Tr.Hanla., melaporkan kesiapan kapal untuk berlayar dan bertempur kepada Komandan Lanal Bali.
.
Sesaat kemudian terdengarlah suara persiapan kapal berlayar dan bertempur dari pengeras suara kapal semua alarm-alarm yang ada di kapal dibunyikan untuk mengecek kesiapan tiap bagian dan bergerak menempati pos tempurnya masing-masing dengan cepat.
.
Pada peran muka belakang jelasnya, tampak cepat dan cekatan, 112 Taruna AAL calon-calon pemimpin TNI AL/ TNI dan bangsa masa depan ini, menaiki tiang tanggap, tanggon dan trengginas yang ada di KRI Bima Suci untuk melaksanakan parade rool sebagai bentuk penghormatan kepada masyarakat Pulau Dewata yang telah menerimanya dengan baik.
.
Bersamaan dengan itu, tak kalah cepat dan cekatan pula, tim merflug dari anggota Lanal Bali yang di pimpin oleh Bama Lanal langsung melepas tali-tali engkel kapal yg tertambat di dermaga Benoa, Bali.