Sinergitas Pelatih Puslatsus Kolatmar dan AAL Dalam Lattek Menembak Pistol Taruna Angkatan 69

(Surabaya) – PW: Latihan dan Praktek (Lattek) menembak kualifikasi pistol yang dilaksanakan oleh AAL dan Pelatih PUSLATSUS KOLATMAR untuk mencetak Prajurit-Prajurit Taruna TNI-AL yang handal dan mumpuni, serta menguasai teknik menembak pistol yang baik dan benar sebagai bekal para taruna dalam kedinasan nanti sebagai seorang Perwira TNI-AL.

Lettu Mar Adi Sampurno selaku Ketua Tim (Katim) beserta 15 Pelatih dari Puslatsus Kolatmar disela-sela memimpin latihan yang dilaksanakan di Lapangan Tembak Edi Suwarno, Komando Pendidikan Marinir, Kodiklatal Gunungsari menjelaskan, pelaksanaan Lattek dibagi menjadi 2 tahap. Tahap pertama yaitu tahap pemberian materi (teori) yang dilaksanakan selama 7 hari dan tahap kedua yaitu tahap pelaksanaan menembak basah di lapangan tembak selama 14 hari. Latihan dilaksanakan sejak tanggal 13 September 2021 sampai dengan tanggal 03 Oktober 2021.

Pada tahap pelaksanaan menembak basah di lapangan tembak, pertama-tama yang dilaksanakan adalah latihan menembak slow fire ( menembak pelan ) dari jarak 15m dan 25m dengan sikap berdiri dalam waktu 10 menit dengan 10 butir amunisi. Selanjutnya melaksanakan menembak rapid fire (menembak cepat) dari jarak 25m dengan sikap tiarap dan berlutut dalam waktu 15 detik dengan 10 butir amunisi. Setelah itu para Taruna melaksanakan menembak Quick fire ( reaksi ) dari jarak 25m dengan sikap tiarap dari berdiri dan berlutut dari berdiri dalam waktu 12 detik dengan 4 butir amunisi. Dan yang terakhir latihan menembak sikap berdiri membungkuk dari berjalan dari jarak 25m ke jarak 10m dengan 2 butir amunisi dalam waktu 6 detik.

Pada tahap penilaian, dilaksanakan beberapa penilaian awal yang meliputi : uji kemampuan 1, uji kemampuan 2, pra ujian 1, pra ujian 2 dan terakhir pelaksanaan ujian menembak. Untuk menentukan kualifikasi Penembak Istimewa, ulung, mahir dan cakap dengan masing-masing nilai kategori penembak istimewa dengan nilai 350-400, kategori penembak Ulung dengan nilai 330-349, kategori penembak Mahir dengan nilai 300-329 dan kategori penembak Cakap dengan nilai 260-299.

Seluruh kegiatan mendapatkan instruksi dan pengawasan ketat dari para pelatih Puslatsus Kolatmar dengan mengutamakan faktor keamanan dan disiplin di lapangan, sehingga pelaksanaan latihan dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

Related posts