Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Yonpom 1 Mar) melaksanakan Pengamanan Rute Lalu Lintas dan Parkir (Pam Rolakir) pada giat donor darah dalam rangka HUT TNI ke-76 yang dilaksanakan di gedung Gada Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (24/09/2021).
Prajurit Yonpom 1 Mar yang bertugas di lapangan mengarahkan kendaraan para pendonor sesuai jalur kendaraan dan menunjukkan lokasi parkir untuk kendaraan roda maupun kendaraan roda empat. Sedangkan prajurit Yonpom 1 Mar yang bertugas di dalam gedung Gada mengarahkan para pendonor ke tahap-tahap donor darah agar mereka tidak kebingungan sehingga kegiatan dapat berjalan dengan tertib dan teratur yang biasa disebut juga dengan pam alur.
Selain melaksanakan pam rolakir dan pam alur, sebagian prajurit Yonpom 1 Mar juga ambil bagian untuk melaksanakan donor darah. Tidak ketinggalan Komandan Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Danyonpom 1 Mar) Mayor Laut (PM) Daniel Dwi Handoyo, S.H., juga ikut serta sebagai pendonor.
Untuk menghindari adanya kerumunan,maka petugas dan panitia acara menerapkan sistem antrian bagi pendonor. Bagi yang belum mendapat giliran bisa menunggu di tenda yang sudah disiapkan di luar gedung Gada. Selama giat donor berlangsung tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 yaitu tetap disiplin memakai masker dan menjaga jarak antar perorangan baik pendonor maupun petugas.