Manfaatkan Waktu Libur Anak anak Desa Nondang Bantu Satgas TMMD Secara Suka Rela

HAL- SEL PW. Dimasa Pandemi Anak-anak Indonesia sekolah secara Daring, tanpa terkecuali Anak Desa Nondang saat ini terpaksa diliburkan karena Fasilitas Internet dan fasilitas pendukungnya tidak memadai. Mengisi waktu libur tersebut anak anak Sekolah SD Nondang pun manfaatkan waktu libur dengan membantu Satgas TMMD 112 Kodim 1509/Labuha secara sukarela. Sabtu (18/09/2021)

Terlihat anak-anak Sekolah Dasar desa Nondang berdatangan dan membantu personil Satgas TMMD secara sukarelawa bersama Orang tua dan Masyarakat desa,

Salah satu anak berceletuk Kami baru tahu jika Kakak tentara itu tak hanya bisa menjaga Indonesia tapi bisa juga menjadi tukang, kakak tentara sangat baik sama kami, kami bangga bisa bersama sama kakak tentara,

Keceriaan anak-anak SD Desa Nondang memberikan Semangat untuk personil Satgas TMMD dan Warga yang sedang bergotong royong membangun serta mengumpulkan Material.

Saat yang sama Sertu Pattimura mengatakan dengan kehadiran Para Siswa sekolah Dasar desa Nondang membantu kami bergotong royong, tak Lupa kami juga menjelaskan cara cara yang menggunakan Peralatan pertukangan,

Sehingga dengan harapan mereka bisa menggunakan Peralatan Pertukangan, jadi secara tak Langsung kami ingin mengajar semangat Gotong royong yang sudah menjadi budaya Indonesia yang perlu kita jaga. Jelas Sertu Pattimura..@/red

Related posts