Sumsel, PW: Kepala Staf Korem (Kasrem) 044/Gapo Kolonel Inf Grandy Mangiwa mengikut Rapat Koordinasi tindak lanjut PPKM. Kegiatan rakor ini bertempat di Aula Cendrawasih Mapolrestabes Palembang Jalan Gubernur H Bastari Jakabaring Palembang, Selasa (10/8/2021)
“Rapat Koordinasi ini meripakan Tindak Lanjut Arahan Presiden RI Tentang PPKM.” yang dpimpin Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof Dr. Eko Indra Heri, M.M kepada jajaran Polresta jajaran melalui Vidcon yang diikuti oleh 30 orang.
Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof Dr. Eko Indra Heri, M.M Salam paparannya menjelaskan, Melalui kebijakan yang disampaikan oleh Bpk. Luhut Binsar Panjaitan bahwa Kota yang melaksanakan PPKM Level IV akan diperpanjang masa berlakunya sampai dengan tanggal 16 Agustus 2021, oleh sebab itu menyikapi kebijakan tersebut agar seluruh jajaran dapat mensosialisasikan dengan baik kepada seluruh masyarakat agar tidak terjadi gejolak terkait perpanjangan PPKM ini,”ujar Kapolda.
Lebih lanjut Kapolda mengatakan, Aturan-aturan yang berlaku dalam perpanjangan PPKM Level IV ini akan disampaikan lebih lanjut melalui surat edaran Mendagri. Agar kita secara bersama-sama dapat menjalankan kebijakan yang dikeluarkan Pemerintah Pusat sehingga dapat menekan angka bertambahnya Covid 19 di jajaran Sumsel,”tutupnya
Sementara ituWakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya dalam sambutannya menyampai, Kita harus selalu waspada dalam penanganan Covid 19, karena kita ketahui semua covid ini sudah melebihi satu tahun dan banyak program kita yang tertunda, sesuai dengan apa yang sudah disampaikan oleh Kapolda Sumsel walaupun upaya yang sudah kita lakukan belum sesuai tapi setidaknya kita semua sudah berupaya untuk penanganan Covid 19 ini. Untuk itu mari bersama-sama kita berupaya untuk minimal mengurangi Covid 19 di wilayah Sumsel dan memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait kebijakan PPKM yang dikeluarkan oleh Pemerintah Pusat.
Di tempat yang sama Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi menyampaikan bahwa, Dalam penanganan Covid 19 ini kita tidak bisa menanganinya sendiri-sendiri, kita semua harus bersatu secara bersama/integral dan saya yakin dengan cara seperti itu Insya Allah bisa mengurangi pandemi ini. Semoga kita semua sadar dalam penanganan pandemi Covid 19, dan Palembang harus keluar dari level IV.
Selain itu kita semua harus disiplin dan menyadari bahwa ini masalah kita semua,”imbuhnya.
Turut hadir dalam kegiatan rapat tersebut, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi, Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya, Kasiops Korem 044/Gapo Kolonel Inf Ari Sudarsono, Kapolrestabes Plg Kombespol Irvan Satya Putra Prawira S.ik,M.si, Dandim 0418/Plg Kolonel Inf Heny Setyono S.Psi,M.si Walikota Palembang H. Harnojoyo Kasat Pol PP Kota Palembang GA Putra Jaya, para Kepala Dinas kota Palembang,