Jakarta, PW: Dalam rangka menjaga Ketahanan fisik serta mendukung giat LSD/LPK TW III dan sekaligus mengasah naluri kemampuan tempur prajuritnya, Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan III) Jakarta dibawah pimpinan Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Mayor Marinir S. Irwanto Rusbal melaksanakan Hanmars yang dilaksanakan di lingkungan Komplek TNI AL Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara, Kamis (05/08/2021).
Kegiatan ini diawali dengan Apel pagi, dilanjutkan Hanmars, bertujuan latihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan fisik prajurit dan kemampuan kesiapsiagaan prajurit Yonmarhanlan III sebagai pasukan ujung tombak Pertahanan Pangkalan.
Sementara ditempat terpisah Komandan Yonmarhanlan III Mayor Marinir Amin Surya Laga, S.E., M.Tr.Opsla., mengatakan kegiatan hanmars dapat memberikan manfaat banyak dalam meningkatkan imunitas tubuh Prajurit agar siap melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Prajurit Korps Marinir yang profesional dan tangguh.
Diharapkan dengan latihan ini seluruh prajurit Yonmarhanlan III dapat mengasah kembali nalurit tempur meskipun ditengah pandemi Covid-19 saat ini, sehingga sewaktu-waktu dibutuhkan Negara, Yonmarhanlan III siap untuk menerima tugas.