TAPIN-PW:Banyak cara untuk mensosialisasikan betapa pentingnya Protokol Kesehatan, dari kalangan yang sudah tua maupun yang masih anak-anak, salah satunya seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 1010-06/Candi Laras Selatan (CLS). Senin (2/8/2021) pagi waktu setempat.
Melalui pendekatan terhadap murid-murid SD Pabaungan Hilir agar terjalin hubungan antara Babinsa dan Masyarakat, juga dilaksanakannya sosialisasi Protokol Kesehatan agar para murid-murid SD ini tahu apa itu Covid-19 dan bagaimana cara melawan virus ini.
Babinsa yang melaksanakan kegiatan sosialisasi Covid-19 kali ini yaitu Serma Iwan, Babinsa yang bertugas di Koramil 1010-06/CLS ini aktif membangun desa binaannya.
Serma Iwan mengatakan disaat pandemi seperti ini sangat penting pengetahuan tentang apa itu Covid-19, agar masyarakat bisa melawan dan terbebas dari virus ini.
“Hari ini saya melaksanakan Sosialisasi Protokol Kesehatan kepada murid-murid SD Pabaungan Hilir agar mereka tahu dan bisa melawan virus ini supaya generasi penerus bangsa tetap sehat dan kuat,” terangnya.
Adapun acara sosialisasi ini begitu bahagia dan ceria,terlihat dari wajah-wajah murid SD ini betapa senangnya mereka dengan pendekatan yang dilakukan Babinsa melalui permainan dan bernyanyi bersama.(Mk-95).