DANREM 044/GAPO TERIMA PAPARAN KESIAPAN TMMD KE-108 KODIM 0402/OKI

Sumsel, PW: Komandan Korem 044/Garuda Dempo Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji S.I.P, S.Sos menerima paparan kesiapan pelaksanaan TMMD ke-108 Kodim 0402/OKI, bertempat di Ruang Yudha Markas Korem Jln. Jenderal Sudirman KM. 4,5 Palembang, senin (22/6/2020).

Pada kesempatan tersebut, Komandan Kodim 0402/OKI Letkol Czi Zamroni S. Sos memaparkan kepada Danrem 044/Gapo Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji S.I.P, S. Sos tentang kesiapan pelaksanaan TMMD ke-108 Kodim 0402/OKI Tahun 2020 yang dihadiri para Kasi, para Dan/Kabalak jajaran Korem 044/Gapo.

Dalam paparannya Letkol Czi Zamroni S. Sos menjelaskan, bahwa dalam pelaksanaan TMMD ke-108 Kodim 0402/OKI yang akan dilaksanakan di desa Sarang Elang Kec. Pemulutan Barat Kab. Ogan Ilir, nanti ada dua kesiapan sasaran yakni sasaran fisik dan sasaran non fisik.

Pelaksanaannya selama 1 bulan mulai tanggl 30 Juni hingga 29 Juli  2020 dengan sasaran fisik di antaranya pembuatan jalan sepanjang 1.8 kilometer dengan lebar 7 meter, jalan  ini menghubungkan desa Sarang Elang dan desa Pulau Negara,  ada beberapa gorong gorong yang akan di pasang untuk drainase air, Serta rehab dua buah masjid yaitu di desa sarang Elang dan desa Pulau Negara

Sedangkan kegiatan non fisik di antaranya penyuluhan agama, penyuluhan bela negara,  penyuluhan kesehatan dan gizi, penyuluhan pertanian dan peternakan, penyuluhan bahaya narkoba, kegiatan olah raga,  dan melaksanakan  kegiatan  Baksos berupa pelayanan KB dan pengobatan gratis.

Pada kegiatan paparan kesiapan TMMD ke-108 yang mengambil tema ” TMMD Pengabdian Untuk Negeri ”  kita  tingkatkan kebersamaan umat serta semangat gotong-royong dalam kehidupan berbangsa dan bernegara guna mewujudkan ketahanan nasional”  Danrem 044/Gapo berharap “Kegiatan TMMD ini diharapkan seluruh sasaran benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan dapat mengangkat roda perekonomian daerah setempat, koordinasi dengan seluruh dinas terkait di wilayah agar saling mendukung sehingga seluruh kegiatan dapat berjalan sesuai apa yang diharapkan, jaga nama baik Tni dan pegang teguh Kemanunggalan Tni-Rakyat”, ujar Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji S.I.P, S.Sos

Related posts

Leave a Comment