Surabaya, PW: Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang semakin pesat di Era Revolusi 4.0 sekarang ini menjadikan STTAL sebagai lembaga tinggi di lingkungan TNI AL siap mewujudkan SDM prajurit teknokrat guna mendukung visi dan misi STTAL selaras perintah Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) Laksamana Pertama TNI Dr. Ir. Avando Bastari, M. Phil, untuk itu para mahasiswa STTAL dituntut mampu menguasai bahasa Inggris dengan baik.
Menyikapi hal tersebut dalam upaya menunjang tes akademik khususnya materi TOEFL untuk kelulusan, para mahasiswa S1 Angkatan 40 STTAL, melaksanakan tes TOEFL (Tes Of English as Foreign Language).
Tes TOEFL ini di pergunakan untuk mengukur kemampuan mahasiswa dalam memahami dan menggunakan bahasa Inggris yang mereka peroleh selama kegiatan perkuliahan di STTAL serta membekali mahasiswa kemampuan berbahasa inggris selama melaksanakan tugas.
Tes TOEFL Institutional yang dilaksanakan di Gd. Nipa STTAL ini terdiri dari tiga bagian yakni, Listening Comphrehension, Structure and Written Expression dan Reading Comphrehension. Tes TOEFL ini, merupakan salah satu jenis tes yang dikembangkan untuk mengukur kemampuan seseorang dalam berkomunikasi berbahasa Inggris dalam konteks kegiatan sehari-hari dan lingkungan kerja secara global dengan bentuk-bentuk ungkapan yang umum di gunakan, serta kosa kata yang di gunakan sehari -hari. Salah satu tujuan dari tes ini dipergunakan oleh setiap Institusi sebagai prasyarat untuk kelulusan mahasiswa STTAL serta personel guna menunjang promosi dan kenaikan jabatan personel dalam berkarier di TNI maupun di Instansi Sipil lainnya .
Kegiatan tes TOEFL yang dilaksanakan di STTAL ini dipimpin langsung oleh Ka UPT Bahasa Mayor Laut (KH) Arif Sudaryoko, S.Pd. berjalan lancar dengan tetap mengikuti protokol kesehatan yaitu dengan menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan pada saat sebelum dan sesudah pelaksanaan tes.