(Surabaya), PW: Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021, prajurit Tidur Dalam (TD) Resimen Kavaleri 2 Marinir (Menkav 2 Mar) mengikuti upacara hari Lahir Pancasila secara virtual dari Mako Menkav 2 Mar dipimpin Pasops Danmenkav 2 Mar Letkol Marinir Novianto Danang Kurniawan, M.Tr.Hanla., M.M dan prajurit Tidur Luar (TL) serta Aparatur Sipil Negara di rumah masing-masing. Surabaya, Jawa Timur. Selasa (01/06/2021)
Pada pelaksanaan upacara hari Lahir Pancasila secara virtual tersebut sebagai Irup dipimpin langsung oleh Bapak Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo dengan mengusung tema “Pancasila Dalam Tindakan Bersatu Untuk Indonesia Tangguh”. Karena masih dalam pandemi, upacara dilaksanakan tetap mengutamakan prosedur kesehatan virus Covid-19 dengan live streaming melalui canal Youtobe, Facebook, Instagram dan saluran TVRI.
“Peringatan hari lahir Pancasila di setiap tanggal 1 Juni harus benar-benar kita manfaatkan untuk kokohkan nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan kita sepanjang Republik Indonesia ini berdiri namun tantangan yang dihadapi Pancasila tidaklah semakin ringan, untuk itu kita harus bisa memanfaatkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terutama revolusi industri 4.0 dan sekaligus Pancasila harus menjadi pondasi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi demi mewujudkan Indonesia maju,” amanat Bpk. Ir. H. Joko Widodo.
Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir (Danmenkav 2 Mar) Kolonel Marinir Kakung Priyambodo, S.T., M.Han., mengatakan Pancasila merupakan ideologi Negara Indonesia, Kita sebagai prajurit TNI sekaligus warga negara wajib menjaga nilai-nilai yang terkandung didalamnya serta mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Lebih lanjut bahwa” Pancasila merupakan alat pemersatu bangsa Indonesia.” Tegasnya.