Caping Day, Mahasiswa Akper Kesdam Vl/Tanjungpura Bangun Sumber Daya Manusia Berkarakter

Banjarmasin-PW: Akper Kesdam VI/Tanjungpura yang terletak di Jl. M Sutoyo. S No. 408 Banjarmasin, merupakan perguruan tinggi dibawah Kodam Vl/Mulawarman yang mempunyai program studi D lll Keperawatan dan juga Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan.

Akper Kesdam Vl/Tanjungpura telah mencetak ribuan tenaga medis yang kompeten dan telah mengabdi diseluruh Rumah Sakit dan Instansi Kesehatan lainnya yang tersebar diberbagai daerah di Kalimantan Selatan dan juga di luar Kalimantan Selatan.

Pada Selasa 25 Mei 2021 bertepat di Callamus Ballroom Hotel Rattan lnn Banjarmasin, Akademi Keperawatan Kesdam VI/Tanjungpura telah menyelenggarakan acara ceremonial Caping Day dan pengucapan janji Mahasiswa Diploma III Keperawatan dan Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan bagi Mahasiswa Semester II TA. 2020/2021.

Penyelenggaraan acara tersebut dilaksanakan berpedoman pada Prokes (5M) dengan ketentuan online dan offline bagi tamu undangan. Sejumlah 82 orang Mahasiswa yang ikut dalam acara tersebut yang terdiri dari 76 orang Mahasiswa Diploma III Keperawatan dan 6 orang Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan.

Turut hadir juga Wadan Denkesyah Banjarmasin Mayor Ckm Priyono, Kadiskes Prov. Kalsel yang diwakilkan Kabid Sumberdaya Kesehatan Drs. Akhmad Yani, M.Si., Apt, Perwakilan LLDIKTI Wilayah XI Kalimantan, para Dosen dan Staf Akademi.

Adapun sambutan Kepala LLDIKTI Wilayah XI Kalimantan Prof. Dr. lr. H. Udiansyah, M.Si. menyampaikan “ Para Mahasiswa dan Mahasiswi agar mencontoh Florance Nightingle sebagai pahlawan perawat yang rela berjuang dalam memberikan pelayanan keperawatan pada masa perang’’ sebutnya

“Sebagai seorang Mahasiswa harus mempunyai karakter, berdaya saing, dan berkompeten untuk dapat membangun sumber daya manusia di masa mendatang’’ tegasnya

Dalam acara Caping Day ini, juga diberikan penghargaan kepada Mahasiswa yang memiliki lndeks Prestasi (IP) tertinggi semester I pada Program Studi Diploma III Keperawatan dan Program Studi Manajemen Informasi kesehatan, dengan harapan agar para Mahasiswa lebih semangat dan aktif dalam proses belajar.

Di tahun akademik 2021/2022 Akademi Keperawatan Kesdam VI/Tanjungpura juga membuka penerimaan mahasiswa baru untuk Program Studi Diploma III Keperawatan dan Program Studi Manajemen Informasi kesehatan.

Kegiatan seleksi mahasiswa baru dilaksanakan mulai tanggal 20 Desember 2020 s.d 18 Agustus 2021. Pendaftaran sebagai mahasiswa baru dilaksanakan secara online melalui website pmb.akperkesdam6tpr.ac.id.

Melalui seleksi mahasiswa baru tahun akademik 2021/2022 diharapkan dapat menghasilkan perawat maupun perekam medis yang handal dalam menjawab kebutuhan tenaga kesehatan yang tangguh dan professional.(Mk-95).

Related posts