Koramil 01/Kota Ternate Dampingi Suntik Vaksin Covid-19 Kepada Purnawirawan Dan Warakawuri

TERNATE. PW. Dalam rangka percepatan pemulihan Covid-19 Koramil 1501-01/Kota Ternate melaksanakan kegiatan pendampingan suntik vaksin covid-19 kepada Purnawirawan dan Warakawuri bertempat di FKTP Korem 152/Babullah Kel Sangaji Kec.Ternate Utara. Senin (17/05/2021).

Babinsa Koramil 01/Kota Ternate Sertu Kiki Yan Pramudya menyampaikan kegiatan pendampingan Vaksin covid-19 kepada Purnawirawan dan Warakawuri ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada petugas kesehatan dan peserta Vaksin.

“pelaksanaan Vaksinasi hari ini tidak ditemukan efek reaksi yang membahayakan, pada umumnya adalah mengantuk dan nyeri otot,”

Adapun jumlah Purnawirawan dan Warakawuri yang sudah terdaftar sebanyak 16 orang namun demikian yang bisa divaksin sebanyak 6 orang sedangkan yang lainya belum bisa divaksin karena ada riwayat penyakit seperti Asma, Jantung , Hypertensi, gula dll, sehingga dirujuk ke RSAD untuk mendapat perawatan. Ujar Babinsa.

Terpisah, Danramil 1501-01/Kota Ternate Kapten Inf Adi Prabowo menjelaskan. “Kegiatan pendampingan pemberian Vaksin covid-19 merupakan tanggung Satkowil dalam hal ini Babinsa untuk mengecek langsung pelaksanaan Vaksin Covid 19 Kepada Purnawirawan dan Warakawuri,” Pungkas Danramil. @/red

Related posts