Jakarta, PW: Guna mempertajam naluri tempur Prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir (Yonhow 1 Mar) melaksanakan latihan menembak senapan dan pistol di lapangan tembak Jusman Puger Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Jum’at (30/04/2021).
Kegiatan diawali dengan pemberian materi oleh Lettu Marinir Sudihati kepada seluruh prajurit yang akan berlatih menembak kemudian dilanjutkan drill kering ditempat yang berbeda yaitu senjata laras Panjang dengan tiga sikap dasar menembak yang terdiri dari tiarap, duduk dan berdiri, sedangkan untuk Pistol hanya dengan sikap berdiri saja. Setelah melaksanakan drill kering kemudian dilanjutkan menembak basah dengan jarak 100 M.
Sementara itu Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Yonhow 1 Mar Mayor Marinir Febri Firmansyah mengatakan latihan ini dilaksanakan bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan menembak perorangan Prajurit ‘Sapu Jagad’ Batalyon Howitzer 1 Marinir. Lebih lanjut disampaikan dalam pelaksanaan latihan ini agar mengikuti instruksi pelatih dan tetap memperhatikan faktor keselamatan serta protokol kesehatan Covid-19.
Dalam latihan menembak ini juga akan diambil nilai perorangan yang nantinya akan menjadi acuan perorangan untuk latihan berikutnya sehingga dalam setiap latihan akan mendapatkan hasil yang maksimal.