Jelang Buka Puasa Prajurit Batalyon Zeni 1 Marinir Bagikan Paket Sembako

Jakarta, PW: Menjelang waktu berbuka puasa, Prajurit Batalyon Zeni 1 Marinir (Yonzeni 1 Mar) berbagi dalam rangka Bulan Suci Ramadhan 1442 H kepada masyarakat yang kurang mampu yang dijumpai di sekitar Jl. Cilandak KKO, Jakarta Selatan, Senin (19/04/2021).

Pada kesempatan tersebut para prajurit Yonzeni 1 Mar memberikan secara langsung sedikitnya 100 paket yang berisikan sembako kepada warga masyarakat di seputaran Jl. Cilandak KKO.

Dalam kegiataan tersebut Danyon Zeni 1 Mar Letkol Marinir Rudi Sutisna, M.Tr.Opsla., mengatakan, tujuan dari pembagian sembako yakni untuk membantu masyarakat serta kesempatan untuk menjalin kepedulian antar sesama di bulan suci Ramadhan khususnya di saat pademi Covid – 19 seperti saat ini.

Bantuan paket sembako yang dibagikan tersebut berisikan beras, gula, sarden, minyak goreng serta mie instan tersebut kepada warga di pinggir jalan seperti pemulung, kuli bangunan serta masyarakat kurang mampu yang dirasa sangat terdampak terhadap pademi Covid – 19 ini dan berharap dengan kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

Related posts