Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Puslatpurmar 7 Lampon Berlangsung Khidmat

Dispen Kormar (Banyuwangi) PW : Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2025 Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Puslatpurmar)7 Lampon laksanakan kegiatan upacara di lapangan Mako Puslatpurmar 7 Lampon Dsn.Ringinsari Pesanggaran Banyuwangi, Rabu (01/10/2025).

Dengan Mengangkat tema “Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya”. Upacara dipimpin langsung oleh Komandan Puslatpurmar 7 Lampon Letkol Marinir Zainal Arifin Tanjung M.Tr. Opsla dan diikuti oleh seluruh anggota Puslatpur.

Danpuslatpurmar 7 Lampon menegaskan bahwa Hari Kesaktian Pancasila merupakan momentum sebagai pemerkokoh persatuan dalam berbangsa dan bernegara. “Pancasila adalah dasar negara Indonesia dan sebagai pedoman hidup bangsa Indonesia,

 

Sebagai generasi penerus, semangat pancasila ini harus di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Karena demi tegaknya Pancasila para pahlawan pendahulu kita telah rela mencurahkan keringat maupun darah dan gugur demi tegaknya Pancasila”, tegasnya.

Related posts