TNI AL, Pasmar1. Komandan Batalyon Kapa 1 Marinir (Danyon Kapa 1 Mar) Mayor Marinir Bayhaky C. Chipta, M.Tr.Opsla., selaku Komandan Satuan Setingkat Batalyon (Dan SSY) 4 menerima kunjungan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali di Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (04/09/2025).
Kunjungan Kasal ini bertujuan untuk meninjau secara langsung kesiapan prajurit Korps Marinir yang tengah melaksanakan pengamanan unjuk rasa di sekitar kawasan DPR/MPR RI. Dalam kesempatan tersebut, Kasal memberikan apresiasi serta semangat kepada seluruh prajurit atas dedikasi, disiplin, dan profesionalisme yang ditunjukkan dalam melaksanakan tugas pengamanan dengan sikap humanis namun tetap tegas.
Danyon Kapa 1 Mar menyampaikan bahwa pihaknya bersama seluruh prajurit siap mengemban tugas yang diberikan dengan penuh tanggung jawab serta menjunjung tinggi kehormatan Korps Marinir TNI AL. “Kami berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dalam setiap pelaksanaan tugas, sesuai dengan arahan pimpinan,” ungkapnya.
Kegiatan kunjungan ini berjalan dengan aman, lancar, dan penuh keakraban, mencerminkan sinergi yang solid antara pimpinan TNI Angkatan Laut dengan prajurit di lapangan.