Prajurit Yonpom 1 Mar Laksanakan Pemeliharaan dan Perawatan Tanaman Ketahanan Pangan

TNI AL, Pasmar 1. Di sela – sela padatnya kegiatan satuan, prajurit Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Yonpom 1 Mar) tetap konsisten melaksanakan pemeliharaan dan perawatan tanaman ketahanan pangan Yonpom 1 Mar setelah apel pagi batalyon di Kebun Bukit Maryoto, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. Senin (28/07/2025).

Pemeliharaan ini bertujuan guna menjaga pertumbuhan tanaman ketahanan pangan ini dapat tumbuh dengan baik, dan apabila ada ganguan hama dapat dideteksi cepat dan dilaksanakan penanganan yang tepat.

Jenis pemeliharaan dan perawatan yang dilakukan ialah pemotongan rumput liar disekitar tanaman, pembersihan gulma, pemupukan tanaman dan penyiraman tanaman dikarenakan seminggu belakangan ini cuaca panas dan belum turun hujan yang mengakibatkan ada beberapa tanaman yang layu.

Hal ini juga dalam rangka mendukung progam swasembada pangan di lingkungan TNI dan menjaga ketersediaan bahan pangan secara mandiri di satuan masing – masing.

Related posts