MANADO, LANUD SAM RATULANGI. Bersilaturahmi dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Antariksa Anondo, S.E., M.Tr.(Han)., didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 9/D.II Lanud Sam Ratulangi Ny. Sasi Antariksa mengunjungi Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Suhardi dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka Ny. Evi Suhardi di Rumah Dinas Pangdam XIII/Merdeka, Manado, Sulawesi Utara. Senin (7/4/2025).
Kedatangan Danlanud Sam Ratulangi yang didampingi Kadisops Lanud Sam Ratulangi Kolonel Pas Frian Alfa Risdar, Kadispers Lanud Sam Ratulangi Kolonel Adm Rudy Longdong, Kadislog Lanud Sam Ratulangi Kolonel Kal Akhmad Bayu Senoaji, dan Kadispotdirga Lanud Sam Ratulangi Kolonel Tek Suherman disambut hangat oleh Pangdam XIII/Merdeka.
Acara berlangsung hangat dalam nuansa kekeluargaan, diselingi perbincangan ringan yang menciptakan suasana akrab serta saling bermaaf-maafan dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah.
Pada kesempatan ini, Danlanud Sam Ratulangi menyampaikan bahwa saling mengunjungi dan bersilaturahmi adalah salah satu tradisi nilai kebudayaan bangsa Indonesia dan harapannya kegiatan ini dapat membawa keberkahan bagi semuanya serta semakin mempererat soliditas antara Kodam XIII/Merdeka dan Lanud Sam Ratulangi.