Pulang Pisau – Untuk memastikan kesiapan dan kelancaran pelaksanaan tugas para petugas yang berjaga di Pos Terpadu dan Pos Pengamanan selama Operasi Ketupat, Sub Satuan Tugas (Sub Satgas) Profesi dan Pengamanan (Propam) Operasi Ketupat Telabang 2025 Polres Pulang Pisau melaksanakan pengawasan melekat (waskat) di Pos-pos tersebut. Sabtu (26/03/2025).
Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., melalui Kasi Propam IPTU Hartono menjelaskan bahwa pengawasan ini meliputi berbagai aspek penting, seperti kehadiran personil, sikap tampang, serta kesiapsiagaan personil yang bertugas di pos selama pelaksanaan Operasi Ketupat 2025.
“Pengawasan kami fokuskan pada kehadiran personil yang bertugas di pos, sikap tampang yang mencerminkan profesionalisme, serta kelengkapan sarana dan prasarana yang mendukung pelaksanaan tugas di pos operasi,” ujar IPTU Hartono.
Selain itu, IPTU Hartono juga menekankan pentingnya disiplin dan pelayanan prima kepada masyarakat. Ia mengingatkan kepada seluruh personil yang berjaga di pos untuk selalu memberikan pelayanan terbaik, serta menghindari pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri maupun institusi kepolisian.
“Kami mengingatkan kepada anggota yang sedang bertugas di pos untuk tetap menjaga profesionalisme, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan menghindari pelanggaran yang bisa berdampak negatif pada diri sendiri maupun institusi kepolisian,” tegasnya.
Melalui pengawasan ini, diharapkan Operasi Ketupat Telabang 2025 Polres Pulang Pisau dapat berjalan dengan lancar, aman, dan memberikan pelayanan maksimal bagi masyarakat yang melakukan perjalanan balik Lebaran. (Humasrespulpis)