Medan, PW: TNI AL, Pasmar 1. Sebagai bentuk kepedulian pimpinan kepada prajuritnya, Perwira Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) l Belawan melaksanakan Anjangsana ke Kediaman Prajuritnya di Komplek TNI AL Lumba lumba Bok B No 5, Kel Belawan 1, Kec. Medan Belawan, Kota Medan, Sumatera Utara, Sabtu (01/02/2025).
Anjangsana ini merupakan perintah langsung dari Danyonmarharlan I kepada Perwiranya untuk menjaga silaturahmi sekaligus melihat kondisi prajuritnya secara langsung. Pada Anjangsana kali ini Danton 1 Baterai Arhanud Letda Marinir Heri Rokhadi beserta istri mengunjungi kediaman Koptu Marinir Ruslan Efendi Harahap prajurit Yonmarhanlan l, kunjungan tersebut berlangsung dengan suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan.
Sementara itu Danyonmarhanlan l Mayor Marinir Remon Dabukke, M.Tr.Opsla., mengatakan bahwa anjangsana ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Perwira Yonmarhanlan l secara bergantian mengunjungi dan melihat kondisi prajurit Yonmarhanlan l dan keluarga di luar jam Dinas.
“Dengan dilaksanakan anjangsana ini diharapkan terciptanya komunikasi yang efektif sehingga dapat terjalinnya hubungan emosional yang baik antara pimpinan dan prajurit,” jelas Danyonmarhanlan l.