Pulang Pisau – Polres Pulang Pisau Polda Kalteng kembali memperlihatkan kepeduliannya terhadap sesama. Kali ini di tunjukan oleh Satuan Samapta dengan menyalurkan Bantuan Sosial berupa paket sembako dengan sasaran warga masyarakat yang kurang mampu, Kamis (23/01/2025).
Penyaluran bantuan sosial ini disalurkan oleh KBO Sat Samapta IPDA Daniel Pahan S.E., bersama Kanit Patroli AIPTU Esra Pada dan anggotanya kepada salah satu warga Jalan Tingang Menteng Kec. Kahayan Hilir Kab. Pulang Pisau.
Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., melalui Kasat Samapta IPTU Sumijiyarto mengatakan, bantuan paket sembako tersebut kami salurkan kepada warga yang kurang mampu di wilayah Kecamatan Kahayan Hilir Kabupaten Pulang Pisau.
“Bantuan sembako tersebut sebagai bentuk kepedulian Sat Samapta Polres Pulang Pisau kepada warga masyarakat yang kurang mampu atau yang membutuhan agar terbangun rasa solidaritas dan kemitraan dengan masyarakat,” Ujar Iptu Sumi.
Menurutnya, warga yang menerima bantuan tersebut menyampaikan ucapan terimakasih kepada Polri yang telah peduli dan perhatian terhadap beban ekonomi warga.
“Kita memang sengaja menyerahkan bantuan ini langsung kerumah-rumah warga (door to door), sehingga mereka yang menerima adalah orang-orang yang tepat,” tuturnya.
“Kami berharap bantuan yang kita berikan dapat meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” tutupnya. (Humasrespulpis)