Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Prajurit Batalyon Roket 1 Marinir (Yonroket 1 Mar) melaksanakan uji penilaian dalam Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW. I TA. 2025 di sekitaran Kesatrian Marinir Baroto Sardadi Marunda, Jakarta Utara, Rabu (22/01/2025).
Kegiatan ini dilaksanakan untuk melatih kembali kemampuan fisik serta mental prajurit dalam materi Cross Country (CC), Disamping ittu juga untuk meningkatkan kembali kekompakan prajurit
Sebelum dilaksanakan cross country Danyon Roket 1 Mar Letkol Marinir Eko Sutrisno beserta prajurit melaksanakan pemanasan terlebih dahulu guna menghindari cedera pada saat melaksanakan cross country. Kegiatan ini juga menggunakan perlengkapan dinas lapangan seperti helm, kopel, dan senjata perorangan.
“Kegiatan ini harus dilaksanakan dengan rasa tanggung jawab, serta semangat yang tidak ada batas. Sebagai prajurit petarung tidak hanya mampu menguasai kesenjataan besar namun mampu dalam segi hal apapun termasuk melaksanakan cross country,” jelas Letkol Marinir Eko Sutrisno.