Dukung Layanan Kesehatan Warga, Babinsa Koramil 0826-10 Waru Dampingi Kegiatan Posyandu

PAMEKASAN PW, 11 Januari 2025 – Babinsa Koramil 0826-10 Waru, Serda Andi Lutfi, hadir mendampingi pelaksanaan kegiatan Posyandu bagi balita, ibu hamil, dan lansia di Dusun Rampak Daya, Desa Tampojung Tengah, Kecamatan Waru, Kabupaten Pamekasan.

Dalam kegiatan ini mencakup beberapa layanan kesehatan, seperti pengecekan tinggi dan berat badan, imunisasi lanjutan, serta pemberian vitamin A bagi Balita. Kegiatan tersebut dilakukan untuk memastikan kesehatan masyarakat, terutama kelompok rentan seperti balita, ibu hamil, dan lansia.

Dalam kesempatan ini, Serda Andi Lutfi menghimbau kepada orang tua dan masyarakat untuk selalu aktif mengikuti kegiatan Posyandu. Ia menegaskan pentingnya pemeriksaan rutin untuk memantau kesehatan dan mencegah penyakit sejak dini.

“Kegiatan Posyandu seperti ini sangat bermanfaat untuk memantau tumbuh kembang balita, kesehatan ibu hamil, dan kondisi lansia. Kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya kesehatan dan terus mendukung program ini,” ujar Serda Andi Lutfi.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan Posyandu merupakan wujud nyata dukungan TNI terhadap kesehatan masyarakat, khususnya di wilayah pedesaan. Serda Andi Lutfi berharap program ini dapat membantu meningkatkan kualitas kesehatan warga serta mendukung program pemerintah dalam pelayanan kesehatan masyarakat.

Related posts