Padang, PW: TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1 (Padang). Sebagai ucapan rasa terima kasih dari warga setempat, warga Banuaran menggelar syukuran atas usai dilaksanakannya kegiatan Bakti Religi oleh prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) II Padang dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Korps Marinir tahun 2024 dengan tema “Korps Marinir TNI AL Bersama Rakyat Mengabdi Untuk Negeri Menuju Indonesia Maju” yang bertempat di Masjid Raya Banuaran Nan XX, Kec. Lubuk Begalung, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat, Sabtu (23/11/2024).
Beberapa hari sebelumnya prajurit Yonmarhanlan II telah melaksanakan Bakti Religi seperti memperbaiki inventaris masjid yang rusak, mengecat masjid, serta mengecat bangunan Taman Pendidikan Al-Qur’an/Ta’limul Qur’an Lil Aulad Masjid Raya Banuaran. Bakti Religi ini dilakukan sejak hari 7 (tujuh) hari yang lalu hingga hari ini sebagai penyelesaian akhir kegiatan.
Pada kesempatan ini Danyonmarhanlan II Mayor Marinir Wachit Hasim, M.Tr.Opsla., beserta prajuritnya mengikuti acara syukuran bersama warga Banuaran Nan XX atas hasil kerja Bakti Religi dari prajurit Elang Laut yang telah berpartisipasi penuh demi bersama-sama dalam mencari pahala dan meningkatkan keagamaannya, sehingga Masjid Raya Banuaran dan gedung TPQ/TQA Masjid Banuaran dapat digunakan dengan nyaman oleh warga Banuaran.
Ketua Imam Masjid Raya Banuaran Bapak Hamran Ismail mewakili seluruh warga Banuaran mengucapkan terima kasih atas bantuannya dalam pemeliharaan dan perawatan Masjid dan Gedung TPQ/TQA Banuaran dalam program yang diselenggarakan oleh Marinir saat ini. Semoga apa yang telah kita lakukan dijamah oleh Allah SWT serta menjadikan ladang amal ibadah bagi kita semua.