Pulang Pisau – Bertempat di TPS 1 Kel. Pulang Pisau Kec. Kahayan Hilir Kab. Pulang Pisau diadakan simulasi pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada serentak tahun 2024.
Pada kesempatan itu, Kabag Ops Polres Pulang Pisau AKP Tadi, S.H., M.M., tampak menghadiri dalam kegiatan tersebut bersama Pj. Bupati Pulang Pisau, Ketua KPU, Komisioner KPU, Ketua Bawaslu Pulang Pisau, Kapolsek Kahayan Hilir dan Tamu undangan lainnya pada Sabtu (16/11/2024) Pagi.
Simulasi pemungutan dan penghitungan suara dilakukan langsung oleh penyelenggara pemilu, yang melibatkan KIP, Panwaslih, PPK, PPS, Panwascam, PPG, Linmas, serta masyarakat yang diundang sebagai peserta. Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan seluruh proses pemungutan dan penghitungan suara yang akan dilaksanakan pada Pilkada 2024.
AKP Tadi, yang mewakili Kapolres Pulang Pisau, mengatakan bahwa kegiatan Simulasi ini menjadi salah satu langkah penting dalam persiapan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, untuk memastikan seluruh tahapan berjalan lancar dan sesuai prosedur, dengan harapan dapat meningkatkan pemahaman kepada masyarakat dan penyelenggara mengenai tata cara pemungutan dan penghitungan suara yang benar dan transparan.
“Simulasi seperti ini membantu kita untuk lebih siap dalam mengamankan setiap tahapan Pemilu dan memastikan seluruh pihak dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Kami, dari kepolisian, berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pesta Demokrasi lima tahunan, agar masyarakat bisa memilih dengan aman dan nyaman,” ujar AKP Tadi.
Selama berlangsungnya kegiatan, dilakukan pengamanan dan pemantauan oleh personil Polres Pulang Pisau untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif serta berjalan dengan baik selama kegiatan berlangsung. (Humasrespulpis)