Prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir Sukseskan Geladi Upacara HUT ke-79 Korps Marinir

Jakarta, PW: TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1. Dalam rangka persiapan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Korps Marinir Tahun 2024, prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir melaksanakan demonstrasi penembakan Meriam Howitzer 105 mm yang dilaksanakan di lapangan Apel Brigif 1 Mar, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (14/11/2024).

Meriam Howitzer 105 mm merupakan senjata yang digait oleh kebdaraan Umog 4000. Dalam jalannya kegiatan prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir dengan gagah perkasa berdiri tegap yang menggambarkan bahwa prajurit Artileri Medan tidak hanya tangguh tetapi juga memiliki mental yang kuat.

Sementara itu, Komandan Batalyon Howitzer 1 Marinir Letkol Marinir Dwi Hariyanto, M.Tr.Opsla., turut hadir sebagai sebagai Komandan Satuan Setingkat Batalyon (SSY) Pasmar 1. Adapaun pasukan upacara merupakan gabungan dari Pasmar 1, Pasmar 2, Pasmar 3 dan Brigif 4 Marinir, serta Satuan lain di Jajaran Korps Marinir.

Lebih lanjut, Komandan Batalyon Howitzer 1 Marinir Letkol Marinir Dwi Hariyanto, M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada seluruh prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir supaya tetap menjaga semangat dan menjaga kesehatan karena memerlukan tenaga dan kondisi badan yang sehat, sehingga kita bisa lancar dan dan tampil secara maksimal hingga hari pelaksanaan nanti.

Related posts