Sambas, PW: TNI AL. Pasmar 1. Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XII Serka Marinir Iwan yang bertugas di Posbabinpotmar Pemangkat turut serta dalam proses SAR dan pencarian Anak buah kapal (ABK) Perahu Lamdas di Perairan Muara Sungai Sambas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Senin (21/10/2024).
Adapun kronologi kejadian terjadi pada hari Minggu 20 Oktober 2024 pukul 15.00 Wib Perahu nelayan lamdas bapak Saptono akan kembali ke dermaga mengalami kebocoran yang menyebabkan tenggelamnya perahu yang membuat 3 orang pengawak perahu mengalami hanyut secara terpisah. Pukul 15.20 WIB Bapak Irwan melihat korban kapal tenggelam yaitu anak dari bapak Saptono dan langsung diberi pertolongan pertama dilanjutkan melaporkan ke Posbabinpotmar Pemangkat.
Pada Pukul 16.00 Wib Posbabinpotmar Pemangkat langsung berkoordinasi dengan Basarnas Sintete, Satpolairud Pemangkat, Bakamla Sambas beserta nelayan setempat untuk mencari korban perahu kertas tenggelam di muara sungai Sambas perairan Pemangkat. Hingga pukul 20.00 WIB pencarian dihentikan dilanjutkan keesokan harinya. Hingga di pencarian hari kedua saat ini korban hilang belum ditemukan oleh tim SAR gabungan.