Jakarta, PW: TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1. Komandan Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Danyonpom 1 Mar)Letkol Marinir Pahala Mahatahara Suari memimpin langsung upacara Kenaikan Pangkat (Kenkat) prajurit Yonpom 1 Marinir bertempat di lapangan apel Yonpom 1 Mar, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (09/10/2024).
Pada pelaksanaan upacara tersebut dilaksanakan pembacaan Surat Perintah (Sprin) kenaikan pangkat, penanggalan tanda pangkat lama dan penyematan tanda pangkat baru kepada perwakilan prajurit yang naik pangkat. Sebanyak 7 personel Tamtama Yonpom 1 Marinir mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya.
Kenaikan pangkat ini merupakan suatu kehormatan dan kepercayaan dari pimpinan atas dedikasi, kinerja serta pengabdian seorang prajurit dalam menjalankan tugas sekaligus sebuah prestasi yang harus dijaga, dipertahankan dan ditingkatkan.
Dalam amanatnya, Danyonpom 1 Marinir mengucapkan selamat dan sukses atas kenaikan pangkat kepada 7 personel Yonpom 1 Marinir yang telah resmi dinaikkan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya.
“Kenaikan pangkat ini bukan akhir dari sebuah tujuan, namun dengan kenaikan pangkat ini beban tugas dan tanggung jawab kalian akan semakin besar sehingga kalian harus mampu memberikan contoh dan motivasi kepada generasi muda untuk lebih semangat dalam berdinas,” pungkas Danyonpom 1 Marinir.
Kegiatan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Danyonpom 1 Marinir dan para Perwira kepada prajurit yang telah naik pangkat.