Tim Binsat Yonbekpal 1 Marinir Masuk Kategori 6 Tim Terbaik Pasmar 1

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Tim Pembinaan Satuan (Binsat) Batalyon Perbekalan dan Peralatan 1 Marinir (Yonbekpal 1 Mar) berhasil masuk kategori 6 tim terbaik dalam ajang Binsat Pasmar 1 yang digelar di seputaran Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Rabu (25/09/2024).

Pada Event Binsat ini tim Binsat Yonbekpal 1 Mar melaksanakan 5 (Lima) Cabang olahraga militer diantaranya Menembak (Laras panjang, pistol dan sniper), Cross Country (CC) Jarak 8 (delapan) Km, Renang Laut jarak 1000 Meter, Dayung Perahu Karet jarak 1000 Meter dan Halang rintang, dengan hasil yang cukup memuaskan yaitu mendapat peringkat ke-6 (Enam) dari 15 Batalyon di jajaran Pasmar 1.

Dengan hasil tersebut tim Binsat Turangga Caqti masuk kedalam jajaran 6 tim terbaik yang akan mewakili kontingen Pasmar 1 dalam event Binsat Tingkat Kormar.

Lebih lanjut, menanggapi keberhasilan para atlet Binsat satuannya, Danyon Bekpal 1 Mar Mayor Marinir Dian Mayestika, S.M., M.Tr.Opsla., mengucapkan hormat bangga atas usaha dan jerih payah dari para atlet dan seluruh pendukung dari tim Binsat Yonbekpal 1 Mar.

“Ini merupakan sejarah baru untuk satuan kita karena Yonbekpal 1 Marinir mampu bersaing dengan satuan lainnya di jajaran Pasmar 1, karena itu saya mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya atas usaha dan jerih payah kalian. Tetap berlatih dengan giat untuk menyongsong perlombaan Binsat tingkat Kormar yang akan datang,” beber Mayor Marianir Dian Mayestika.

Related posts