Tingkatkan Silaturahmi, Danyonmarhanlan VII Kupang Jalin Komunikasi Sosial dengan Pejabat Walikota Kupang

(Kupang) – Sebagai wujud silaturahmi antara Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII Kupang sebagai perwakilan dari Lantamal VII dengan pemerintah Kota Kupang, Komandan Yonmarhanlan VII Kupang Letkol Marinir Hariadi Akmur M.,Tr.,Opsla. melaksanakan kunjungan ke Pejabat Walikota Kupang Bapak Linus Lusi S.Pd.,M.,Pd. yang berada di Kantor Walikota Kupang Jalan S.K. Lerik No 1 Kelapa Lima Kota Kupang Nusa Tenggara Timur, Senin, (9/09/2024).

Kedatangan Danyonmarhanlan VII Kupang ke Pejabat Walikota Kupang sebagai wujud jalinan komunikasi sosial antara Yonmarhanlan VII Kupang dengan pemerintah daerah setempat, hal ini sebagai upaya menjalin kebersamaan dengan pemerintahan Kota Kupang dalam menjaga kondusifitas di Kota Kupang, dan sebagai bagian dari Forkopimda Kota Kupang Yonmarhanlan VII Kupang turut berperan serta dalam memajukan potensi daerah dengan membina serta mencetak atlet atlet berprestasi melalui bidang olahraga meliputi beladiri Wushu maupun sepak bola, dalam kesempatan tersebut Danyonmarhanlan VII Kupang saling bertukar cenderamata dengan Pejabat Walikota Kupang Bapak Linus Lusi S.Pd., M.Pd.

Danyonmarhanlan VII Kupang menyampaikan bahwa Yonmarhanlan VII Kupang sebagai satuan pelaksana Pasmar 2 di wilayah Nusa Tenggara Timur, senantiasa bersinergi baik dengan pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur maupun Pemerintahan Kota Kupang, dalam menjaga stabilitas wilayah Kota Kupang dan lebih luas lagi Nusa Tenggara Timur, hal ini sejalan dengan salah satu tugas pokok prajurit Korps Marinir dalam membina potensi Maritim di wilayah Kota Kupang.

Related posts