Dispen Kormar, TNI AL (Mojokerto) PW : Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla., melepas peserta Lomba Renang Militer Binsat Pasmar 2 Tahun 2024 di Long Storage Waduk Kalimati, Desa Kwatu, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto. Kamis (22/08/2024)
Renang Militer merupakan materi lomba di hari ke 4 pada Binsat Pasmar 2, diikuti oleh 15 tim dari Batalyon jajaran Pasmar 2 dengan masing-masing tim terdiri dari 31 prajurit, yang pada pelaksananannya para peserta melaksanakan renang menempuh jarak 1000 meter dengan perlengkapan pakaian PDL.
Pada pelaksanaan lomba, secara umum masing-masing tim melepas perenang terkuat agar mencapai waktu tercepat, sedangkan peserta yang lain berenang bersama-sama hingga finish. Selain menuntut kekuatan fisik, lomba renang militer di alam bebas Long storage Kalimati ini juga membutuhkan strategi untuk menguji ketangkasan, kemampuan dan kekompakan tim.
Hasil dari pelaksanaan lomba renang militer, tim dari Batalyon Infanteri 1 Marinir meraih posisi pertama, tim dari Batalyon Taifib 2 Marinir menempati posisi kedua dan posisi ke tiga ditempati oleh tim dari Batalyon Infanteri 5 Marinir.
Turut hadir menyaksikan jalannya lomba, Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Edi Prayitno, Para Asisten Komandan Pasmar 2, Para Dankolak dan Dansatlak jajaran Pasmar 2.