PAMEKASAN PW – Babinsa Desa Kartagena Daya dari Posramil 0826-12 Kadur, Sertu M. Adi S., turut mendampingi petani dalam kegiatan panen jagung yang berlangsung di ladang milik Yanto (56) di Dusun Polai Bawah, Desa Kartagena Daya, Kecamatan Kadur, Kabupaten Pamekasan, Senin (19/08/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan nasional.
Babinsa Sertu M. Adi S. menegaskan bahwa keterlibatan TNI dalam sektor pertanian adalah wujud nyata dukungan terhadap program ketahanan pangan yang digagas oleh TNI Angkatan Darat. “Pendampingan seperti ini akan terus kami lakukan untuk membantu para petani meningkatkan hasil pertanian mereka,” ujarnya.
Lebih lanjut, Babinsa mengajak masyarakat untuk terus memanfaatkan lahan kosong yang tersedia, agar dapat dikelola menjadi lahan produktif. “Pertanian adalah salah satu sektor vital dalam mendukung ketersediaan pangan, dan kami berharap masyarakat terus aktif berpartisipasi dalam menjaga ketahanan pangan di daerah ini,” tambahnya.
Selain memberikan pendampingan teknis, Babinsa juga berperan dalam memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat dalam mengelola lahan pertanian mereka, meski dihadapkan pada berbagai tantangan.