Komandan Pasmar 2 Buka Gladi Posko Latihan Satuan Lanjutan II Aspek Darat

Dispen Kormar, TNI AL (Sidoarjo) PW : Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla., membuka Gladi Posko Latihan Satuan Lanjutan (LSL) II Aspek Darat Pasmar 2 TA 2024 di ruang rapat Mako Brigif 2 Mar, Kesatrian Marinir R.Suhadi, Gedangan, Sidoarjo. Senin (29/07/2024).

Dalam sambutannya Komandan Pasmar 2 menyampaikan bahwa Latihan Satuan Lanjutan II ini merupakan kelanjutan dari latihan-latihan yang telah dilaksanakan oleh masing-masing Batalyon. Latihan ini bertujuan untuk melatih personel-personel pada tingkat Batalyon khususnya dalam proses prosedur komando dan staf pada operasi darat, sehingga diharapkan mampu menghasilkan rencana operasi (ro) darat yang akurat dan terarah.

Lebih lanjut, latihan ini sangat penting untuk memberikan kemampuan kepada komandan dan staf batalyon yang tergabung dalam satgasrat yang berasal dari satuan dibawah jajaran Pasmar 2 meliputi Brigif 2 Mar, Menkav 2 Mar, Menart 2 Mar, Menbanpur 2 Mar Dan Yontaifib 2 Mar dalam proses perencanaan, persiapan, pelaksanaan dan pengakhiran pada operasi darat.

Mengakhiri sambutannya Komandan Pasmar 2 berharap melalui Latihan Satuan Lanjutan II ini dapat meningkatkan kemampuan dan memelihara profesionalisme prajurit Korps Marinir, menyamakan pola pikir, pola sikap dan pola tindak tentang taktik, teknik dan strategi dalam pelaksanaan operasi amfibi mulai dari tahap perebutan sasaran sampai tahap pengakhiran.

“Manfaatkan kesempatan latihan ini dengan sebaik- baiknya sekaligus untuk me-refresh kembali pengetahuan dan kemampuan, baik secara taktis dan teknis untuk mempertahankan jati diri Korps Marinir sebagai pasukan pendarat amfibi”, pungkas Komandan Pasmar 2.

Hadir pada kegiatan tersebut, Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Edi Prayitno, Para Asisten Danpasmar 2 dan Para Dankolak/Satlak Pasmar 2.

Related posts