Prajurit Yonif 3 Marinir Tumbuhkan Jiwa Korsa dan Kedisiplinan Kepada Siswa SMP Negeri 5 Sidoarjo

TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan menumbuhkan jiwa korsa, prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir memberikan bekal dan pelatihan kepada Siswa dan Siswi SMP Negeri 5 Sidoarjo di sarang Hiu Petarung (Yonif 3 Marinir), Gedangan, Sidoarjo Jawa Timur. Jumat (19/07/2024).

Kegiatan pelatihan kedisiplinan, pembinaan Bela Negara dan menumbuhkan jiwa korsa serta kepemimpinan kepada pelajar ini dilaksanakan selama 4 hari mulai dari tanggal 16 sampai 19 Juli 2024, yang dibuka langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol MArinir Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr., Opsla, dengan beberapa materi antara lain Peraturan Baris – Berbaris (PBB), Pembinaan Mental perorangan, Meniti Tali, Dayung Perahu Karet, Jurit Malam dan Fun Game.

Para siswa sangat antusias dan penuh semangat dalam mengikuti kegiatan tersebut, baik saat pemberian materi teori yang disampaikan oleh para pembina maupun pada saat melaksanakan praktek.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr.,Opsla menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan pelatihan tersebut diharapkan seluruh siswa dan siswi SMP Negeri 5 Sidoarjo dapat menjadi individu yang lebih berkarakter mandiri, disiplin dan dapat berguna bagi orang tua, masyarakat dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Related posts