Uji Kemampuan Sebelum Bertanding, Prajurit Yonkomlek 2 Marinir Ikuti Cross Country !!!

(Surabaya),- Atlet Binsat Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Batalyon Komlek 2 Mar) mengikuti uji kemampuan materi Cross Country Binsat tingkat Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Menbanpur 2 Mar) di seputaran area Kesatrian Soetedi Senaputra Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Kamis (18/07/2024).
Kegiatan uji kemampuan Binsat materi Cross Country diawali dengan Apel pagi di depan Mako Menbanpur 2 Mar dilanjutkan pemeriksaan tensi darah dan senam peregangan otot agar tidak terjadi cidera pada saat pelaksanaan tersebut. Kegiatan Cross Country ini bertujuan untuk mengukur kemampuan perorangan maupun tim dalam melaksanakan semua materi lomba baik fisik maupun mental, selain itu juga Cross Country merupakan lari jarak jauh yang dilakukan oleh prajurit militer sebagai salah satu bentuk latihan untuk meningkatkan ketahanan fisik dengan perlengkapan Helm, Kopel, dan Senjata yang menempuh jarak sejauh 8 kilometer dengan medan naik turun.
Sementara ditempat terpisah Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Mar) Letkol Marinir Chandra Lestari, M.Tr.Opsla menyampaikan “Laksanakan uji kemampuan ini dengan sebaik mungkin guna mengukur kemampuan fisik, mental individu, serta memahami kekompakan tim, juga sesuaikan dengan medan yang ada sehingga secara komprehensif para pelatih dapat melihat hasil ini untuk meningkatkan kapabilitas serta fleksibilitas para atlet jelang lomba Binsat Kormar yang akan dihadapi mendatang” pungkasnya.

Related posts