TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) PW : Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan, prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir melatihkan Peraturan Baris Berbaris (PBB) di SMAN 8 Surabaya, Jl. Sultan Iskandar Muda 42 Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Selasa (16/07/2024).
Pada kegiatan latihan baris berbaris yang dipimpin Serma Marinir Budhi Irawan dan 3 Prajurit Yonif 5 Marinir tersebut dikuti oleh siswa kelas 12 SMAN 8 Surabaya, dengan tujuan untuk melatih siswa-siswinya tentang kedisiplinan dan kekompakan.
Dalam latihan baris berbaris tersebut dilatihkan materi dasar PBB, yaitu gerakan ditempat dan gerakan berpindah tempat yang meliputi hormat, hadap kanan, hadap kiri, balik kanan, langkah tegap dan langkah biasa.
Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa dengan dilaksanakannya latihan baris berbaris tersebut akan melatih siswa-siswi mempunyai sikap disiplin tinggi, sigap, cekatan dan kompak, semua itu untuk terwujudnya tujuan dan cita-cita SMAN 8 Surabaya.