SBB PW Sabtu, 29 Juni 2024, Koramil 1513-01/Piru melaksanakan pendampingan stunting di Balai Dusun Tanah Goyang, Desa Loki, Kecamatan Huamual, Kabupaten Seram Bagian Barat. Kegiatan ini di fampinggi langsung oleh anggota Babinsa, Koptu Kisman Patilouw.
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Kepala Rumah Sakit Tanah Goyang, Bapak Irmawn Marinda, bersama beberapa tenaga medis lainnya seperti Ibu Barkah Papalia, seorang tenaga kebidanan, serta Ibu Jumida Hole dan Ibu Jumida Kaimudin, keduanya tenaga kesehatan.
Selain itu, hadir pula para kader posyandu dari Dusun Tanah Goyang, antara lain Ibu Selfi Naipon, Ibu Jamaun Sangaji, Ibu Maimunah Papalia, dan Ibu Nini Silakan Kaluku. Kegiatan posyandu tersebut berfokus pada penimbangan dan pengukuran tinggi serta berat badan balita.
Saat di konfirmasi Danramil 1513-01/Piru kapten Arm Ismail menyampaikan bahwa pendampingan stunting ini merupakan bagian dari tugas mereka. Menurutnya, pendampingan ini sangat penting untuk memastikan kesehatan balita dan mengurangi risiko stunting di wilayah tersebut.
Kegiatan posyandu yang dilakukan tidak hanya untuk memantau tumbuh kembang balita, tetapi juga untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya asupan gizi yang seimbang bagi anak-anak.
Kegiatan tersebut berjalan lancar dan mendapatkan respon positif dari masyarakat. Melalui kolaborasi antara Koramil 1513-01/Piru dan posyandu setempat, diharapkan dapat terwujud generasi yang sehat dan bebas dari masalah stunting.
Kegiatan seperti ini diharapkan terus dilakukan secara berkala untuk meningkatkan kesehatan masyarakat, terutama di daerah-daerah terpencil seperti Dusun Tanah Goyang.@dy