Latihan Hukum Humaniter Personel Koarmada II Resmi Ditutup

Kadiskum Koarmada II Kolonel Laut (H) Yopi Roberti Riry, S.H., M.H., diwakili oleh Kasubdis Kesadaran dan Penegakan Hukum  (Kasubdisdargakkum) Koarmada II Letkol Laut (H/W) Anna Maria, S.H., resmi menutup Latihan Hukum Humaniter Personel Koarmada II TA. 2024, bertempat di Ruang Rapat Diskum Koarmada II. Kamis (27/6).

 

Latihan tersebut telah diselenggarakan selama tiga hari dari tanggal 25 s.d. 27 Juni 2024, dalam rangka meningkatkan kemampuan prajurit Koarmada II di bidang operasi dan penegakan hukum di laut secara konsisten dan berkesinambungan.

 

Kadiskum Koarmada II merlalui amanatnya yang dibacakan oleh Kasubdisdargakkum Koarmada II berharap dengan adanya latihan ini dapat Meningkatkan pencapaian keberhasilan suatu misi yang dilaksanakan dalam operasi militer, dengan mempertimbangkan kepentingan militer yang sejalan dengan ketentuan peraturan hukum nasional maupun hukum internasional, sehingga misi yang dilaksanakan dapat dipertanggungjawabkan kepada publik di wilayah manapun Personel Operasi dan Hukum Koarmada II ditugaskan.

Related posts